Tips Liburan ke Bandung Bujet Hemat
Berencana liburan ke Bandung dengan bujet hemat? Tips berikut mungkin bisa jadi masukkan untuk Anda.
Tips ini mencakup beberapa aspek mulai dari tempat wisata, kuliner hingga transportasi, tetapi tetap nyaman. Nggak sabar? Yuk, langsung simak tips di bawah ini!
Gunakan Transportasi Umum
Kota Bandung memiliki banyak opsi transportasi umum yang bisa Anda pilih selama liburan di sana. Sebut saja kereta api, angkot (kini ada angkot berbasis AI), Trans Metro Bandung (TMB), Metro Jabar Trans (MJT), dan bus DAMRI. Setiap transportasi memiliki keunggulan masing-masing.
Contohnya, kalau Anda mau menghemat waktu perjalanan ke Bandung, bisa menggunakan kereta. Sekarang, Bandung sudah lebih mudah dijangkau apalagi kalau Anda berangkat dari Jakarta! Dengan 45 menit perjalanan menumpang Kereta Cepat Whoosh, Anda sudah sampai dan bisa langsung jalan-jalan di Parijs van Java!
Nah, setelah ada di dalam kota, jika Anda memilih transportasi hemat, bisa memanfaatkan angkot, MJT, DAMRI atau TMB yang tarifnya cuma Rp4.900. Rutenya pun cukup lengkap dan ada banyak halte serta pemberhentian yang tersebar di berbagai lokasi strategis di kota.
Pilih objek wisata gratis/HTM terjangkau
Tips liburan ke Bandung bujet hemat berikutnya adalah memilih objek wisata gratis atau harga tiket terjangkau. Anda bisa mencoba berkunjung ke Taman Hutan Raya Djuanda dengan panorama hijau alami hutan sembari trekking santai dan menjelajah gua bersejarah. HTM Taman Hutan Raya Djuanda sangat terjangkau, hanya Rp17.000 per orang.
Tak cuma itu, kawasan Alun-Alun Bandung juga bisa menjadi pilihan tepat untuk liburan hemat di Bandung. Di sana, Anda bisa menikmati suasana tengah kota tanpa harus bayar kepada siapa pun. Anda bisa duduk-duduk di rumput sintetis, jalan-jalan di sekitar atau mungkin sekadar menikmati kemegahan Masjid Raya Bandung.
Namun, saat ini Alun-Alun Bandung sedang direvitalisasi. Jangan khawatir, di dekat alun-alun, Anda bisa jalan ke Braga, kawasan pertokoan legendaris yang terkenal dengan arsitektur art-deco. Sabtu sampai Ahad ada Braga Bebas Kendaraan (Braga Beken), jalan-jalan makin syahdu dan seru.
Coba jajanan pinggir jalan
Daripada bikin kantong bolong, sebaiknya ditabung dan pilih jajanan pinggir jalan atau street food. Kota Bandung dikenal sebagai surganya street food sehingga pasti menggugah selera tanpa Anda harus meorogoh kocek dalam-dalam!
Anda tak perlu khawatir kehilangan pengalaman kuliner karena makanannya tersebar hampir di setiap belokan, baik itu di tengah atau pinggiran kota. Anda bisa mencoba beberapa menu jajanan pinggir jalan khas Bandung, seperti seblak yang pedas dan gurih, siomay ayam, atau batagor yang sudah melegenda. Semuanya punya cita rasa khas Bandung!
Selain menghemat uang, mencoba jajanan kaki lima juga bikin waktu liburan Anda di Bandung jadi lebih autentik.
Manfaatkan Bandros
Bandros atau Bandung Tour on Bus adalah salah satu cara menyenangkan dan ekonomis jalan-jalan di Bandung. Dengan memanfaatkan bus wisata kota ini dengan tarif Rp20 ribu per orang, Anda akan diajak keliling kota bersama pemandu.
Waktu keliling Kota Bandung juga tidak cuma menyenangkan, lo, tetapi juga edukatif. Anda akan mendapat kesempatan untuk belajar tentang sejarah Bandung sambil jalan-jalan.
Dengan pemandu yang ramah dan informatif, Anda bisa mengetahui lebih banyak soal cerita di balik tempat-tempat bersejarah sepanjang jalan. Seru, kan!
Buat detail itinerary
Itinerary detail ini kunci agar liburan Anda lancar. Terlebih, kalau tujuannya liburan bujet hemat. Dengan rencana yang jelas, Anda bisa mengatur waktu dan anggaran lebih efektif. Caranya, tentukan lokasi mana saja yang akan Anda kunjungi. Atur rute dari yang terdekat sampai terjauh. Dengan begitu, Anda tak buang-buang waktu dan biaya transportasi.
Jangan lupa juga untuk memasukkan jam buka dan harga tiket masing-masing tempat, supaya Anda bisa lebih fleksibel jika ada perubahan. Kalau semua sudah terencana dengan baik, liburan tak hanya hemat, tetapi juga akan terasa lebih tertata!*
Foto: Dudi Sugandi
Bidik juga:
