Bandung Street Legends: Jejak Asia Afrika, Braga, dan Dago
Bandung street legends kerap dihubungkan dengan jejak cerita tiga jalan paling legendaris di Kota Bandung. Ketiga jalan tersebut adalah Asia Afrika, Braga, dan Dago (kini Jalan Ir. H. Juanda)
Ya, jalanan yang Anda lewati tiap hari ini ternyata diam-diam menyimpan ribuan kisah yang romantis dan penuh kenangan. Bukan hanya kisah hari ini, tetapi juga merekam cerita puluhan tahun silam.
Asia Afrika
Asia Afrika, tempat Bandung dulu jadi pusat dunia ketika menjadi tuan rumah Konferensi Asia Afrika 1955. Dari sini Bandung jadi nama yang dibawa diplomasi internasional.
Setiap langkah di trotoarnya menyentuh sejarah. Bangunan kolonial, lampu jalan berderet, dan memori kejayaan masa lampau. Riang, padat, dan penuh foto—tapi dulu tempat ini “tegang” oleh pertemuan para pemimpin dunia. Tak dimungkiri, Asia Afrika selalu menyatukan masa lalu dan sekarang dalam satu frame.
Braga
Braga, jalan yang hidup sejak abad lalu. Dulu disebut “Paris van Java”—tempat orang dandan rapi hanya untuk berjalan sore. Dinding mural, toko lawas, dan jejak seni yang tak pernah padam berpadu di sana.
Jalan Braga itu ibarat galeri terbuka. Anda tinggal berjalan pelan, maka semuanya bercerita. Langkah Anda di jalan itu ini sama dengan langkah ratusan penulis, pelukis, dan pemimpi tempo dulu. Singkat kata, Braga memelihara nostalgia tanpa minta izin.
Dago
Dago, poros kreatif anak Bandung dalam banyak hal. Dari kampus, kopi subuh, sampai malam penuh ide—Dago selalu berdenyut tanpa henti. Sejumlah gedung cagar budaya berdampingan dengan ritme modern yang sebrcepat.
Tanpa disadari, Dago menua dengan elegan. Tetap sibuk, tetap ikonik. Jalan yang tumbuh bersama generasi. Banyak orang yang bilang bahwa Dago itu energi. Setiap akhir pekan selalu ada cerita baru.
Bandung street legends Tiga jalan yang nggak pernah gagal bikin Bandung terasa spesial: Asia Afrika, Braga, Dago itu memang agak laen. Beda cerita, satu vibe: nostalgia dan kreativitas.
Apa kenangan Anda di tiga jalan itu?*
Foto: Dudi Sugandi
Bidik juga:
