7 Situ Cantik di Bandung yang Bikin Hati Adem
Situ atau telaga atau danau selalu menghadirkan suasana alami yang berbeda, seperti ada magis tersendiri yang memikat hati dan memanjakan mata.
Di Bandung, situ banyak dikunjungi oleh mereka yang ingin sejenak lepas dari hiruk pikuknya perkotaan. Apakah termasuk Anda?
Betul, Bandung termasuk daerah yang berhasil memanfaatkan cekungan alami ini sebagai objek wisata situ yang memukau yang cocok buat healing. Suasananya yang tenang cukup ampuh untuk menyegarkan mata dan pikiran, menikmati sepotong panorama tanah Priangan yang permai.
Situ Patenggang
Rancabali, Kabupaten Bandung
Danau alami ini dikelilingi pepohonan dan kebun teh serta Pulau Asmara di tengahnya yang dapat dijangkau dengan perahu. Pemandangannya tetap damai dan menenangkan, bahkan dari tepi danau.
Situ Ciburuy
Padalarang, Kabupaten Bandung Barat
Dibangun pada 1925 era Hindia Belanda, Situ Ciburuy adalah salah satu ikon wisata Jawa Barat yang terkenal lewat lagu “Bubuy Bulan”. Situ ini favorit keluarga untuk menikmati liburan dan kuliner khas Sunda.

Situ Cipanunjang
Pangalengan, Kabupaten Bandung
Situ Cipanunjang yang asri, tenang, dan sejuk menawarkan pesona yang tak kalah memukau dari Situ Cileunca. Danau ini dikelilingi perbukitan dan pegunungan dengan Pulau Nusa Manona yang cantik di tengahnya.
Situ Cisanti
Pangalengan, Kabupaten Bandung
Danau ini menampung air dari tujuh mata air utama Sungai Citarum, termasuk Cikahuripan, Cikawadukan, dan Cisanti. Suasananya asri dan tenang karena situ ini dikelilingi hutan pinus, pegunungan, dan alam yang masih alami.
Situ Cileunca
Pangalengan, Kabupaten Bandung
Seluas 1.400 hektare, danau ini dibangun pada 1940, menyuguhkan pemandangan eksotis berupa hamparan air yang dikeliling rerumputan hijau, hutan pinus, dan perbukitan.

Situ Datar Buana
Pangalengan, Kabupaten Bandung
Dikelilingi bukit teh hijau yang menyegarkan mata, danau ini tampak berbentuk hati jika dilihat dari sudut tertentu. Selain menikmati alam, pengunjung bisa berkemah, naik perahu, flying fox, dan memancing.
Situ Gede Pangalengan
Pangalegan, Babupaten Bandung
Situ Gede memang kecil dan belum banyak diketahui, tetapi pemandangannya sangat memikat. Danau ini menawarkan perpaduan air tenang, perkebunan teh, pepohonan hijau, dan pegunungan dengan suasana yang asri dan menenangkan.*
Foto: Situ Patenggang (Dudi Sugandi)
Bidik juga:
